Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh selamat pagi semuanya, kali ini saya akan share ayat-ayat yang memotivasi masuk fakultas peternakan :) :) seebenarnya dalam al quran banyak dibahas terutama tentang banyak hal , tp kali ini akan saya share tentang peternakan, langsung saja:
Al-Imran ayat 14:
“ Dijadikan terasa indah dalam pandangan manusia cinta terhadap apa yang diinginkan, berupa perempun-perempuan, anak-anak, harta benda yang bertumpuk dalam bentuk emas dan perak, kuda pilihan, hewan ternak dan sawah ladang. Itulah kesenagan di dunia, dan di sisi Allah-lah tempat kembali yang baik.
Al-anam 138:
“Dan mereka berkata (menurut anggapan mereka) “inilah hewan ternak dan hasil bumi yang dilarang, tidak boleh dimakan, kecuali oleh orang yang kami hendaki.” Dan ada pula hewan yang diharamkan (tidak boleh) di tunggangi, dan ada hewan ternak yang (ketika disembelih) boleh tidak menyebut nama Allah, itu sebagai kebohongan terhadap Allah. Kelak Allah akan membalas semua yang mereaka ada-adakan”
Al-anam ayat 142
“Dan diantara hewan-hewan ternak itu ada yang dijadikan pengangkut beban dan ada pula yang untuk disembelih. Makanlah rezeki yang diberikan Allah kepada mu, dan janganlah kamu mengikuti langkah –langkah setan. Sesungguhnya setan itu musuh yang nyata bagimu.”
Al-anam ayat 143
“Ada delapan hewan ternak yang berpasangan (empat pasang), sepasang domba dan sepasang kambing . Katakanlah, “Apakah yang diharamkan Allah dua yang jantan atau dua yang betina atau ada yang ada dalam kandungan kedua betinanya? Terangkanlah kepadaku berdasar pengetahuan jika kamu orang yang benar.”
Al-anam ayat 145
“Katakanlah, “Tidak ku dapati di dalam apa yang diwahyukan kepada ku, sesuatu yang diharamkan memakannya, kecuali daging hewan yang mati (bangakai), darah yang mengalir , daging babi. Karena semua itu kotor atau hewan yang disembelih bukan atas (nama) Allah. Tetapi barang siapa terpaksa bukan karena menginginkan dan tidak melebihi (batas darurat) maka sungguh, Tuhan mu maha pengampun, Maha penyayang.”
Al-anam ayat 146
“Dan kepada orang-orang yahudi, kami haramkan semua (hewan) yang berkuku, dan kami haramkan kepada mereka lemak sapid an domba, kecuali yang melekat di punggungnya, atau yang bercampur dengan tulang. Demikianlah kami menghukum mereka karena kedurhakaannya. Dan sungguh, kami maha benar.”
Al-hajj ayat 28
Agar mereka menyaksikan berbagai manfaat untuk merekadan agar mereka menyebut nama Allah pada beberapa hari yang telah ditentukan atas rezeki yang dia berikan kepada mereka berupa hewan ternak. Maka makanlah sebagian darinya dan (sebagian lagi) berikanlah untuk dimakan orang-orang yang sengsara dan fakir.”
Al-Hajj ayat 37
“Daging hewan kurban dan darahnya itu sekali-kali tidak akan sampai kepada Allah, tetapi yang sampai kepada-Nya adalah ketakwaan kamu. Demikianlah Dia menundukannya untuk mu agar kamu mengagungkan Allah atas petunjuk yang dia berikan kepada mu dan sampaikanlah kabar gembira kepada orang-orang yang berbuat baik.”
Tuesday, 26 December 2017
ayat-ayat yang memotivasi masuk fakultas peternakan
Diterbitkan December 26, 2017
sekian dulu yah, mungkin ayat diatas belum mencakup semuanya tentang peternakan,masih ada ayat yang lain, mohon maaf sebelumnya sekian dan terimakasih Waalaikumsalam warahmatullahi wabarakatuh
Artikel Terkait
Newsletter
Berlangganan artikel terbaru dari blog ini langsung via email
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
EmoticonEmoticon